Sistem Mutu RS

 Workshop Manajemen Sistem Mutu Rumah Sakit
Berbasis Simmutu QUALISA dan SISMADAK



Latar Belakang 

        Proses bisnis menuju akreditasi rumah sakit memiliki kompleksitas yang tinggi. Pemanfaatan sistem informasi mutu berbasis komputer diharapkan akan memudahkan rumah sakit dalam menjalankan proses bisnis tersebut. 

            Ketika proses bisnis terdokumentasikan dengan rapi maka mutu akan dapat terwujud, terukur serta dapat ditingkatkan. Selanjutnya rumah sakit dapat memanfaatkannya untuk kepentingan akreditasi, sertifikasi dan penilaian lainnya.

            Pencapaian kualitas mutu dan keselamatan di rumah sakit berakar pada pekerjaan sehari-hari dari seluruh staf baik klinis maupun nonklinis di rumah sakit. 

        Seluruh aktivitas ini selanjutnya membentuk proses bisnis. Secara umum proses bisnis ini meliputi Plan-Do-Check/Study-Act. Merencanakan, melakukan, memonitor dan mengevaluasi serta membuat rencana tindak lanjut.

        Agar manajemen mutu dan keselamatan dapat ditingkatkan maka diperlukan sistem informasi yang mendokumentasikan, mengukur, menganalisis dan menyajikan data indikator mutu. 

        Aplikasi komputer yang tepat akan membantu segenap civitas hospitalia dalam menerapkan sistem manajemen mutu, memonitor secara realtime dan memenuhi berbagai standar yang ditentukan.

          ZAMILI Engineering  menyelenggarakan Workshop Online Peningkatan Mutu Rumah sakit dengan tema Manajemen Sistem Mutu Rumah Sakit Berbasis Simmutu QUALISA dan SISMADAK. dalam rangka turut mendukung peningkatan mutu serta meningkatkan kesiapan rumah sakit dalam meraih dan mempertahankan akreditasinya.

Setelah mengikuti workshop ini peserta diharapkan mampu:

Meningkatkan akurasi dan efisiensi waktu dalam pengumpulan, analisis, validasi dan pelaporan data mutu rumah sakit.
Menyusun proses bisnis rumah sakit yang meliputi PLAN-DO-CHECK/STUDY-ACT sesuai dengan SNARS 1.1.
Mengelola data-data indikator mutu secara integratif.
Mengelola referensi dan informasi terkini yang diperlukan rumah sakit untuk meningkatkan mutu dan keselamatan pasien.
Mengintegrasikan dokumen dan data dari Simmutu QUALISA dengan SISMADAK

Workshop ini ditujukan kepada:

  • Pemilik rumah sakit
  • Direksi
  • Kepala Bidang/Divisi
  • Tim Akreditasi RS
  • Tim Mutu RS
  • Auditor Internal Sistem Mutu RS
  • Kepala Bagian Teknologi Informasi
  • Petugas Bagian Teknologi Informasi

Materi Workshop

  • Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam Manajemen Mutu RS
  • Integrasi Simmutu QUALISA dan SISMADAK
  • Instalasi dan Konfigurasi QUALISA
  • Modul Instrumen Akreditasi
  • Modul Sistem Manajemen Mutu
  • Modul Indikator Mutu
  • Modul Manajemen Resiko
  • Modul Rencana Kerja dan Anggaran
  • Modul Pendidikan dan Pelatihan
  • Modul Arsip dan Disposisi
  • Modul Buku dan Referensi
  • Modul Pengaturan Sistem
  • Upload data QUALISA ke SISMADAK

Instruktur

Workshop akan dipandu oleh Sutejo, S.KomSystem Analyst dibidang sistem informasi manajemen aset, dokumen dan mutu. Auditor Standar Manajemen Fasilitas dan Keselamatan YAKKUM (ISO dan Akreditasi). 

Penulis buku pada penerbit Elex Media Komputindo, Programmer profesional, produktif menciptakan aplikasi diantaranya: Sistem Informasi Kearsipan Terpadu dan disposisi online “SmartMD” SIM Mutu dan Akreditasi Rumah Sakit “SmartARS”

Waktu & Tempat

Workshop akan diselenggarakan secara online selama 2 hari pada hari Selasa dan Rabu 24 sd 25 Agustus 2021

Kontribusi

Setiap peserta dikenakan kontribusi Rp. 2.750.000 (Dua juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah). ditransfer ke Bank Syariah Indonesia (BSI) KCP Bantul Sudirman nomor rekening 2928131820 a.n Yusuf Mustakim

Jadual Workshop

Hari Pertama

09.30 - 10.00 Upacara Pembukaan

10.00 - 11.00 Peran dan manfaat Aplikasi Simmutu QUALISA dan SISMADAK

                      dalam Akreditasi RS menurut SNARS Ed 1.1

11.00 - 12.00 Instalasi dan konfigurasi Aplikasi Simmutu QUALISA

12.00 - 13.00 Ishoma

13.00 - 14.30 Menyusun Rencana Strategis Penerapan SNARS Ed 1.1 dan  

                      melakukan (DO) Pemenuhan Dokumen 

                      dengan Aplikasi Simmutu QUALISA.

14.30             Penutupan Hari Pertama

Hari Kedua

09.30 - 11.00 Manajemen Data Terintegrasi (Profil Indikator Mutu, Analisis Data 

                      dan Integrasi Pelaporan 12 Indikator Mutu Nasional) 

                      dari Simmutu QUALISA  ke SISMADAK.

11.00 - 12.00 Modul Manajemen Resiko dan Pelaporan Insiden 

                      Keselamatan Pasien

12.00 - 13.00 Ishoma

13.00 - 14.30 Audit Mutu Internal dengan Simmutu QUALISA

14.30            Upacara Penutupan


Download Surat Undangan Workshop SIMMutu di sini

Download Proposal Workshop SIMMutu di sini.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bimbingan Teknis Manajemen Pemeliharaan Sarpras

Pemeliharaan Aset Berbasis WorkMAN